METROKalteng.com
NEWS TICKER

Uji Kemampuan, Brimob Kalteng Latihan Anti Anarki

Monday, 22 November 2021 | 6:54 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 1

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Untuk menghadapi tugas-tugas Polri dilapangan yang semakin berat, Brimob Polri harus siap menghadapi tantangan dan ricuhnya para pelaku unjuk rasa pada saat demonstrasi dilapangan serta pelaksanaan SOP (standart operasional prosedur) penindakan.

Demi menghadapi hal tersebut personel Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kalteng laksanakan latihan peningkatan kemampuan Anti Anarki di Mako Batalyon C Pelopor Barito Timur Kalimantan Tengah. Senin (22/11/2021 siang.

Dansatbrimob Polda Kalteng Kombes Pol Bambang Widjanarko Baiin, S.I.K., M.Si menjelaskan, bahwa Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dari Anggota Brimob sendiri, dalam menghadapi tugas-tugas kedepan yang tentunya semakin intensif.

“Dengan adanya Latihan Anti Anarki ini diharapkan bisa menambah kemampuan anggota baik secara fisik maupun mental, sebab Anti Anarkis maupun PHH merupakan salah satu kemampuan Brimob yang wajib melekat pada diri setiap Anggota Brimob,” tuturnya.(Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889