METROKalteng.com
NEWS TICKER

Peringatan HKN ke 56, Dinkes Batut Gelar Kegiatan Bhakti Sosial

Thursday, 12 November 2020 | 3:21 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 7

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (KHN) ke 56 tahun 2020, Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara (Dinkes Barut) melaksanakan bhakti sosial di Desa Malawaken Kecamatan Teweh Baru.

Sementara, PLT Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barut H Siswandoyo mengatakan dalam rangka memperingati HKN ke 56 tahin 2020, Dinas Kesehatan Barito Utara melaksanakan bhakti sosial yang dilaksanakan di Desa Malawaken Kecamatan Teweh Baru, dengan kegiatan pengobatan massal.

“Pada Rabu (11/11/2020) kemaren rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HKN ke 56 dilaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan melaksanakan pengobatan gratis dan sunatan massal,” katanya.

Selain itu, katanya, Dinas Kesehatan Barito Utara juga melakukan pembagian masker sebanyak 18 ribu lembar yang dibagikan ke 17 Puskesmas dan nantinya masing-masing Puskesmas akan membagikan ke wilayah kerjanya masing-masing.

“Selanjutnya,pada Kamis (12/11/2020) sekitar pukul 10.00 Wib di depan kantor Dinas Kesehatan Barito Utara kita bersama jajaran Dinas Kesehatan membagikan masker kepada para pengendara yang tengah melintas,” tandasnya.

H Siswandoyo menjelaskan, untuk kegiatan yang lainnya yaitu donor darah. Karena persediaan darah di Kabupaten Barito Utara terdampak juga akibat pandemi covid-19.

“Pada hari ini juga kami akan melakukan donor darah di labolatorium kesehatan yang berlokasi di depan RSUD Muara Teweh,” tukas H Siswandoyo

Disebutkannya, bahwa pada kegiatan bhakti sosial ini pihaknya juga melaksanakan tes kesehatan penyakit tidak menular (PTM). “Sekitaran kantor kami, sengaja kami tidak melakukan perayaan HKN ke 56 secara besar-besaran dan kami di instruksikan dari Kementerian Kesehatan, upacara HKN dilaksanakan secara virtual,” tandasnya.

Terkhusus untuk kegiatan perlombaan olahraga, pihak panitia kegiatan melaksanakan secara internal di Dinas kesehatan dan tidak melibatkan puskesmas atau UPT lainnya. “melibatkan jajaran Dinas Kesehatan yan tidak tidak mengikutkan sertakan jajaran puskesmas atau UPT lain,” ujarnya. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889