METROKalteng.com
NEWS TICKER

Anggota DPRD Barut Apresiasi 4 Pelajar Barut terpilih Sebagai Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Kalteng

Saturday, 5 August 2023 | 7:31 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 4

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Empat pelajar SMAN 1 Muara Teweh dan SMAN 4 Muara Teweh putra atas nama Romi Kristian asal SMAN dan Prayogi Panji Satriyawan asal SMAN 4 Muara Teweh.

Untuk itu, Raisya Hamidah asal SMAN 1 Muara Teweh dan Hasya Clariesta Deliza asal SMAN 1 mewakili Barut mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) calon Paskibraka tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, Kalteng.

Ikkwal ini apresiasi dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barut, H Surianoor SE atas prestasi yang diraih ke empat pelajar asal Muara Teweh ini.

Adapun Politikus Partai Demokrat Barut itu pun mengaku bangga atas pencapaian prestasi ke empat pelajar Barut ini dan dirinya menyadari untuk berhasil dibutuhkan fisik, mental dan kepribadian yang bauk.

“Hak Ini merupakan hal yang membanggakan dan perlu diapresiasi,” ujar H Surianor, Jumat (4/8/2023) di Muara Teweh, Kabupaten Barut.

Dia berharap ini harus menjadi tradisi dan prestasi yang terus dipertahankan, agar selalu ada Putra Putri asal Kabupaten Barut yang mampu meraih prestasi di tingkat Provinsi maupun ditingkat nasional di Indonesia.

“Selaku legislster Barut kami bangga ke empat pelajar tersebut bisa bergabung dalam calon anggota Paskibraka tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang akan mengibarkan Bendera Merah Putih di depan kantor Gubernur Kalteng bukan hal yang mudah,” sebutnya.

Dia berharap menjadi motivasi dan inspirasi bagi para pelajar yang lain untuk terus berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Barut baik ditingkat provinsi maupun di tingkat nasiona di Indonesial. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889