METROKalteng.com
NEWS TICKER

Tingkatkan Kemampuan Menembak Mortir, Danrem 102/PJG Hadiri Latihan Prajurit Batalyon Raider 631/ATG

Thursday, 5 November 2020 | 8:29 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 67

Gunung Mas, (METROKalteng.com) – Guna memelihara dan meningkatkan keterampilan dan kemampuan prajurit Prajurit Batalyon Raider 631/Antang Laksanakan latihan Menembak Senjata Kelompok Lintas Lengkung (Jatpok Linkung) dengan menggunakan mortir di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Lapak Jaru, Km.7 Desa Tumbang Tambirah Kecamatan Kurun Kabupaten Gunung Mas, Kamis (5/11/2020).

Kegiatan tersebut diikuti 80 orang prajurit Batalyon Raider 631/Antang yang dipimpin oleh Komandan Batalyon ( Danyon ) Raider 631/Atg Letkol Inf Dadang Armada Sari,S.I.P.

Kegiatan latihan menembak Jatpok Lingkung dihadiri dan disaksikan oleh Danrem 102/Pjg, Kasirem 102/Pjg, Dandim 1016/Plk, Danyonif Raider 631/Atg, Pabung Dim 1016/Plk, Dantim Intel Rem 102/Pjg, serta Danramil 1016-06/Plk.

Komandan Resor Militer 102/Panju Panjung Brigadir Jenderal TNI Purwo Sudaryanto mengatakan, Dengan adanya Program latihan menembak kaliber besar jenis mortir 60mm, 61mm, dan 81mm, guna meningkatkan keterampilan menembak senjata mortir yang membutuhkan kecermatan dan ketelitian. serta memupuk profesionalisme Prajurit Batalyon Raider 631/Atg.

“Walaupun ditengah wabah Virus Corona atau Covid-19 ini kita Selaku Prajurit tetap mengasah Kemampuan Prajurit Batalyon Raider 631/Atg,” ungkap Danrem 102/PJG.

Latihan menembak senjata kaliber besar jenis mortir yang di Gunakan hari ini terdiri dari Tiga tipe dan ukuran diantaranya, mortir 81/ MORENCO, mortor 61/RL dan Mortir 60/CO, jelas Pria gagah berpangkat Bintang Satu ini.

Ditempat yang sama Komandan Batalyon (Danyon) Raider 631/Atg Letkol Inf Dadang Armada Sari,S.I.P. menambahkan, latihan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan tempur dalam menembak Mortir dan tempat ini cocok di laksanakan di Kabupaten Gunung Mas karena masih banyak tempat kosong, luas, dan jauh dari tempat tinggal masyarakat.

“Latihan menembak senjata kaliber besar ini sudah kita kordinasikan dengan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Manggala Agni, dan kepala Desa Tumbang Tambirah. Kegiatan latihan menembak Jatpok Lingkung ini akan memupuk kerjasama dan keakraban Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan Masyarakat yang berada di wilayah Kabupaten Gunung Mas khususnya di tempat Latihan ini,” tandas Danyon Raider 631/ Atg. (Didik S)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889