METROKalteng.com
NEWS TICKER

Koramil 1013-03/Teweh Tengah Cek Beberapa Lokasi Terdampak Banjir

Friday, 26 March 2021 | 5:08 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 19

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Terjangan banjir bandang yang disebabkan meluapnya sungai Barito, Kabupaten Barito Utara (Barut), yang menggenangi beberapa jalan dan pemukiman warga dalam kota Muara Teweh, anggota Koramil 1013-03/Teweh Tengah melakukan pemantauan pada sejumlah lokasi genangan banjir dalam kota Muara Teweh, Jumat (26/03/21).

Untuk lokasi yang terdampak banjir di Kelurahan Melayu Kecamatan Teweh Tengah dan di Kelurahan Jambu Kecamatan Teweh Baru dalam kota Muara Teweh.

Di Kelurahan Melayu Kecamatan Teweh Tengah terdapat beberapa lokasi yaitu di Jalan Merak, Jalan Imam Bonjol, dan di Jalan Dahlia gang Paraguai, yang semuanya terendam badan jalan sepanjang 20 eter hingga 50 meter dengan kedalaman masing-masing mencapai kedalaman 20 centimeter .

Sementara untuk di Kelurahan Jambu Kecamatan Teweh Baru, jalan yang terencam banjir berda di Jalan Manggala RT 04, 05, 06, dan RT 07, banjir akibat meluapnya sungai Barito yang mengakibatkan ruas jalan dan pemukiman rumah warga terendam air kurang lebih 40 cm.

Upaya pemantauan perkembangan kondisi ketinggian air sudah berangsur-angsur surut dan aktivitas warga mulai berjalan normal.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889