METROKalteng.com
NEWS TICKER

10.180 Siswa SMK di Kalteng Terima Bantuan dan Praktik Kerja Industri

Thursday, 25 June 2020 | 11:35 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 7

Palangka Raya, (METROKalteng.Com) – Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Dabran menyerahkan Bantuan Dana Praktik Kerja Industri (Prakerin) bagi siswa-siswi dari 91 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Kalteng, bertempat di Aula Jayang Tingang Lt. II Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Kamis (25/6/2020).

Bantuan Dana Prakerin senilai Rp 699.875.000 bagi 10.180 siswa-siswi se-Kalteng tersebut diserahkan secara simbolis kepada Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng Mofit Saptono dan 8 perwakilan kepala sekolah.

Dalam arahannya, Gubernur Sugianto Sabran menegaskan akan terus berusaha membangun Kalteng sampai masa jabatan berakhir tahun 2021 nanti. Gubernur juga berharap para siswa menjadi orang yang berlakhlak, berbakti kepada orang tua dan guru.

“Saya berharap para siswa jadi orang yang berakhlak karena pintar tidak ada artinya jika tidak berakhlak,” jelas Gubernur.

Pada kesempatan itu, Gubernur juga menyampaikan bahwa pemerintah terus bekerja keras untuk menangani penyebaran virus Covid-19, antara lain dengan menggelar rapid test massal dan tracing dari warga masyarakat yang menunjukkan hasil reaktif.

Gubernur pun menganjurkan kepada para siswa membiasakan diri untuk hidup bersih dan sehat, seperti mencuci tangan ketika akan masuk sekolah dan setelah pulang sekolah, menggunakan masker, menjaga jarak, dan berolah raga dengan teratur.

Ditempat yang sama, usai kegiatan, Kepala Sekolah SMKN 8 Palangka Raya Rahmi Kurnia Handayani, didampingi 2 siswanya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalteng Sugianto Sabran yang memberikan bantuan laptop selama 3 tahun berturut-turut. Dan tahun ini berupa bantuan dana Prakerin kepada 78 siswa siswi,” ujarnya. (Red/Anton)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889