METROKalteng.com
NEWS TICKER

Terpilih Secara Aklamasi, Akhmad Tafruji Kembali Nahkodai PBSI Murung Raya

Sunday, 4 July 2021 | 5:38 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 64

Puruk Cahu, (METROKalteng.com) – Rangkaian kegiatan Musyawarah Kabupaten (Muskab) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia Kabupaten Murung Raya (PBSI Mura) yang diksanakan di Puruk Cahu, Minggu (4/7/2021) berjalan aman, lancar dan kondusif.

Ketua PBSI Mura masa bhakti 2017-2021, Akhmad Tafruji kembali terpilih secara aklamasi untuk memahkotai organisasi bulu tangkis di Kabupaten Mura.

Pasca dirinya dipercayakan untuk mengembang jabatan sebagai anggota DPRD Mura, Akhmad Tafruji yang dinilai mampu oleh para pengurus klub Bulutangkis untuk memimpin PBSI Mura untuk masa bhakti 2021-2025 mendatang.

Ketua PBSI Provinsi Kalteng Sugiyanto menyampaikan ucapan selamat kepada ketua PBSI Mura terpilih, selama dipimpin Ahkmad Tarpuji banyak hal yang berubah untuk kemajuan dan menunjukan grafik peningkatan yang luar biasa bagi perbulutangkisan di Kabupaten Mura.

“Untuk itu, kami berharap untuk kedepan akan lebih baik lagi bagi perkembangan bulu tangkis di daerah ini sesuai harapan para atlit didaerah,” ujarnya.

Hal ini juga, kata dia, didukung sinergi antar pemegang klub dengan ketua PBSI, sehingga seiring jalan akan mendapatkan atlit-atlit yang berprestasi yang bisa membawa harum nama daerah Kabupaten Mura khususnya dan Kalteng pada umumnya.

Sementara Akhmad Tafruji yang merupakan ketua PBSI terpilih periode 2021-2025 mengaku siap memegang amanah untuk memajukan perbulutangkisan di Kabupaten Murung Raya.

“Untuk itu, kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, khususkeoada bapak Bupati Mura, Perdie M Yoseph yang sangat mendukung rangkaian kegiatan yang dilakukan PBSI di Mura, bumi Tanah Malai Tolung Lingu.

“Terkait dengan dukungan anggaran yang sudah diberikan kepada PBSI, dalam rangka menjalankan program-program kegiatan PBSI selama 4 tahun terakhir, yang mana beliau sangat mendukung sekali. Harapan kami kedepan Pemkab Mura tetap mendukung, mendorong dan memberikan semangat kepada PBSI Mura,” ungkapnya.

Sementara, Ketua Komisi III DPRD Mura ini juga menyampaikan ucapkan terima kasih kepada pengurus PBSI Kalteng yang selalu mensuport bagi PBSI Mura.

“Karena rangkaian kegiatan olah raga bulu tangkis di Kabupaten bisa berjalan dengan lancar dan sukses sesuai dengan harapan semua pihak,” tukasnya. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889