METROKalteng.com
NEWS TICKER

Personel Polsek Dusun Utara Rutin Adakan Penyemprotan Disinfektan

Saturday, 6 February 2021 | 10:15 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 7

Buntok, (METROKalteng.com) – Polsek Dusun Utara, Polres Barito Selatan, Polda Kalteng, rutin mengadakan kegiatan program penyemprotan di lingkungan Mako. Kegiatan tersebut diadakan di Kelurahan Pendang, Kecamatan Dusun Utara, Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah, Sabtu (6/2/2021) pagi.

Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Dusun Utara, Ipda Normandi, S.P ke awak media mengatakan, kegiatan tersebut memang sudah menjadi kegiatan rutin yang pihaknya laksanakan saat pelayanan tengah libur demi mencegah penyebaran Covid-19.

“Ruang Pelayanan Publik dan sarana lainnya, hari ini kami semprot menggunakan disinfektan, mengingat tempat-tempat tersebut menjadi tempat rawan karena setiap harinya dikunjungi masyarakat dengan berbagai keperluan dan dikhawatirkan menjadi penyebaran Covid-19,” Paparnya Kapolsek.

Segala upaya personel Polri dalam pencegahan penyebaran Covid-19 memang patut diapresiasi, saatnya kita saling menyuarakan dan mengingatkan.

“Untuk selanjutnya Normandi berharap dengan adanya kegiatan seperti ini, dapat meminimalisir bahkan menurunkan angka penyebaran virus Covid-19 yang tak kunjung mununjukkan angka penurunan di wilayahnya, dan yang paling penting semuanya wajib mematuhi protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ucapnya. (VG)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889