METROKalteng.com
NEWS TICKER

Putra dan Putri Barut Turut Serta Pada Pemilihan Duta Qasidah ke-XXVI

Thursday, 17 November 2022 | 8:59 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 2

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Dalam kegiatan Festival Seni Qasidah Indonesia (FSQI) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya tahun 2022 yang digelar pada akhir Oktober lalu, dalam lomba tetsebut Kabupaten Barut keluar sebagai juara I pada ajang perlombaan kegiatan ini.

Sejumlah para juara I ini akan mewakili Provinsi Kalimantan Tengan pada ajang Festival Seni dan Qasidah ke XXVI Tingkat Nasional Tahun 2022 yang akan digelar pada tanggal 16-20 November 2022 mendatang bertempat di Kota Karawang Jawa Barat.

Pada rangkaian kegiatan tersebut, Hana Aulia (Pop Religi Remaja Putri) dan Hajianur Shadikin (Bintang Vokalis Qasidah Remaja Putra) adalahmeripakan putra dan putri asal Kabupaten Barut yang ikut berlaga untuk mewakili Kalimantan Tengah.

“Adapun dua peserta asal dari Kabupaten Barut yang mewakili Provinsi Kalimantan Tengah ditingkat nasional dalam rangka mengikuti Pemilihan Duta Duta Qasidah ke XXVI Tahun 2022 di Karawang Jawa Barat,” tandas salah seorang pelatih, Puspo didampingi Israminoor, Zifruli dan Sufyan, Kamis (17/11/2022).

Untuk itu, Puspo meminta doa dari warga masyarakat Kabupaten Barito Utara agar dalam pelaksanaannya putra dan putri asal Barito Utara yang berlaga di Pemilihan Duta Duta Qasidah ke XXVI tingkat nasional ahun 2022 di Karawang Jawa Barat bisa membawa harum nama Kabupaten Barut, khususnya dan Provinsi Kalteng pada umumnua.

Kabupaten Barut telah berhasilmeraih juara umum pada FSQI ke IX tersebut diaraih dari cabang lomba, juara I Bintang Vocalis Dewasa Putera, juara I Pop Religi Puteri, Juara 2 Bintang Vocalis Anak-anak dan Juara 3 Bintang Vocalis Dewasa Putera dengan 14 point mengungguli 13 Kabupaten dan kota lain yang tersebar di Kalteng

Sementara itu, sekretaris Umum LASQI, BarutSupian menyebutkan, bahwa pada perhelatan Akbar Festival Seni dan Qasidah Indonesia ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengan Tahun 2022 ini dilaksanakan di Palangka Raya, tepatnya di BallRoom Swisbell Hotel Danum Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya dengan Keputusan Akhir Dewan Juri yang menghantarkan Kabupaten Barito Utara menjadi Juara I pada ajang oerlombaan ini.

“Maksud dan tujuan FSQI adalah intuk menjaga dan meningkatkan kecintaan seni islami, rasa cinta itu diungkapkan melalui seni qasidah, cinta kepada Allah SWT, cinta kepada Rasul SAW, cinta kepada agama, cinta kepada orang tua, cinta kepada sesama manusia, cinta kepada masyarakat, cinta kepada lingkungan cinta kepada tanah air dan negara,” ungkap Sekretaris Umum LASQI Barut, H Supian.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889