METROKalteng.com
NEWS TICKER

Melalui BPBD Damkar Bartim, PT. KIK Salurkan Bantuan Sembako Bagi Warga Terdampak Banjir

Monday, 29 January 2024 | 12:32 pm
Reporter: Boy T.M
Posted by: metrokal
Dibaca: 64

Tamiang Layang, (METROKalteng.com) – Peduli terhadap warga masyarakat yang terdampak banjir di beberapa desa yang ada di Kabupaten Barito Timur (Bartim) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) beberapa hari yang lalu.

PT. Karya Inti Sakti Bara (KISB) bersama Mining Contraktor PT. Kharisma Insan Kalimantan (KIK) yang bergerak di bidang usaha pertambangan batu bara site Desa Ampari Bura Kecamatan Patangkep Tutui salurkan bantuan sembako dan makanan siap saji ke kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah.

Penyerahan sembako secara simbolis dihadiri Kepala Bagian Finance Accounting PT.KIK Noupal Pratama didampingi Foreman Mining Production PT.KISB Heribertus, Sekretaris BPBD Barito Timur Yulli Hefirianti dan para anggota yang dilaksanakan di lobby kantor setempat, pada Senin (29/01/24) pagi.

Usai penyerahan sembako tersebut, Kepala Bagian Finance Accounting PT.KIK Noupal Pratama menyampaikan, kita hadir disini untuk berbagi kepada saudara saudari kita yang terkena musibah banjir.

Serta kita juga mensupport BPBD Bartim yang selalu siap siaga di lapangan dan memonitor wilayah yang terdampak banjir di beberapa desa di wilayah Barito Timur yang rawan banjir, kata Noupal.

“Semoga bantuan ini berguna bagi saudara saudari kita yang terdampak banjir di wilayah yang sudah dipetakan dan menjadi target rawan banjir oleh BPBD Bartim”, ucapnya.

Senada dengan Foreman Mining Production PT. KISB Heribertus mengimbau kepada teman-teman BPBD agar selalu berhati-hati dalam melaksanakan tugas di lapangan, jaga kesehatan dan keselamatan, ujarnya singkat.

Pada kesempatan itu, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Damkar Bartim Abdul Gazali melalui Sekretaris BPBD Damkar Yulli Hefirianti mengucapkan terima kasih kepada PT. KISB dan PT. KIK atas bantuan sembako dan makanan siap saji yang nantinya akan kita serahkan kepada warga masyarakat yang terdampak banjir.

“Sementara ini kita sudah mendata wilayah-wilayah yang terkena musibah banjir di Barito Timur, setelah ini saya segera berkoordinasi dan menunggu perintah Kalaksa BPBD Damkar terlebih dahulu utk menindaklanjuti arahan pimpinan. Demikian Yuli. (B)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889