METROKalteng.com
NEWS TICKER

Persiapan Tahapan Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024, Ketua KPU Barsel Lantik Anggota PPK

Wednesday, 4 January 2023 | 8:35 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 10

Buntok, (METROKalteng.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Provinsi Kalimantan Tengah, melaksanakan pelantikan sebanyak tiga puluh orang calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Persiapan Tahapan Penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024.

Ketua KPU Barsel Bahruddin menyampaikan, “dengan dilantiknya anggota panitia pemilihan kita, yakni panitia pemilihan Kecamatan (PPK) yang nantinya bertugas di Kecamatan se-Kabupaten Barsel jumlah nya ada 30 orang.”

“Dan ini kita mengharapkan agar mereka bisa melaksanakan tugas-tugas dari Kepemiluan dengan sebaiknya, yaitu tugas wewenang serta kewajiban yang kita berikan kepada mereka dalam rangka untuk melaksanakan seluruh tahapan penyelenggaraan pemilu tahun 2024 akan datang.” Tuturnya.

“Tentunya dengan terbentuk nya PPK yang kita lantik hari ini, memang banyak tugas yang harus segera kita kerjakan dengan PPK.” Katanya.

Akan tetapi menurut dirinya bahwa, “dengan PPK ini kami merasa masih belum cukup maksimal untuk memberikan dukungan guna pelaksanaan tahapan pemilu kedepan.” Ucap Bahruddin seusai pelantikan di Aula KPU Barsel. Rabu (04/01/2023).

“Sehingga maka dari itu untuk Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam waktu dekat di 93 Desa dan Kelurahan akan segera kita bentuk, pada tanggal 24 sesuai tahapan kami sudah harus membentuk PPS kita ini dengan qouta sebanyak 279 orang.” Terangnya.

Kemudian, untuk menghadapi tahapan pemutakhiran dari data pemilu serta dirasa paling krusial yang harus dipastikan berjalan dengan baik yaitu. Pihak KPU Barsel akan kembali merekrut penyelenggara lagi.

“Dalam estemasi sementara kami karena belum melakukan pendataan data pemilih, diangka sekitar 450 an TPS. Jadi kami masih membutuhkan juga minimal 450 orang untuk melakukan pencocokan dan penelitian dalam tahap pemutakhiran data pemilihan tersebut.” Pungkas Bahruddin. (DNR)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889