METROKalteng.com
NEWS TICKER

Meskipun Sempat Diguyur Hujan, Parade Natal Tahun 2023 Di Buntok Berlangsung Semarak

Saturday, 2 December 2023 | 2:19 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 42

Buntok, (METROKalteng.com) – Parade Natal tahun 2023 dan menjelang Tahun Baru 2024 yang dilakasanakan oleh Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) kabupaten Barito Selatan serentak di seluruh kabupaten kota lainnya yang merupakan ajang silaturahmi kepada seluruh umat beragama yang sudah terjalin sangat baik di Kalimantan Tengah.

Pada acara tersebut digelar parade pawai jalan sehat menggunakan atribut perayaan Natal oleh para Anggota Majelis GKE dan para pengurusnya di Gereja GKE IMANUEL Buntok kota, sebrang taman iring witu. Sabtu (02/11/2023)

Pada kegiatan tersebut juga diadakannya pembagian Doorprize kupon berhadiah alat elektronik mesin cuci, kipas angin, kompor gas serta peralatan Dapur lainnya sumbangan dari Pemerintah Daerah dan para donatur.

PJ Bupati Barito Selatan Dr H.Deddy Winarwan, S.STP, M.Si yang diwakilkan Oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra (asisten.I) Seketariat Daerah Pemkab Barsel Yoga Prasetianto Utomo, S.STP dalam sambutannya yang hadir bersama Forkopimda kabupaten Barsel, mengatakan ini adalah acara silaturahmi yang diadakan oleh Majelis Resort GKE Kalimantan Tengah yang pada hari ini digelar Oleh GKE pada momentum perayaan Natal 2023 dan menjelang Tahun Baru 2024 sebagai ajang silaturahmi dan kerukunan umat beragama yang sudah terjalin sangat baik di Kalimantan Tengah khususnya di kabupaten Barito Selatan.

Untuk mensukseskan kegiatan parade tersebut, tampak anggota Satpol.PP dinas Perhubungan, TNI dan Polri dilapangan saat pengawalan arak – arakan pawai parade oleh para pengurus Majelis GKE Kota Buntok, dan juga sejumlah anggota dari Ormas ” Barisan Serbaguna (BANSER) dari Nahdatul Ulama (NU) kabupaten Barsel”.

“Dari acara di mulai sampai berakhir berjalan lancar dan sukses hinga pembagian puluhan kopun berhadiah Doorprize barang – barang electronik dan peralatan rumah tangga lainnya,” ucapnya.

Yoga Prasetianto Utomo juga mengatakan atas nama pribadi, keluarga dan Pemkab Barel, mengucapkan terimakasih kepada seluruh Panitia Majelis GKE kabupaten Barsel yang sudah melaksanakan kegiatan Pawai Parade ini dengan tertib aman dan sukses dilaksanakan pada hari ini, yang mencerminkan tentang ajaran agama yang aman, damai dan saling menjaga toleransi tutupnya.(Toni)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889