METROKalteng.com
NEWS TICKER

Bupati H Nadalsyah dan Bupati Perdie Turut Hadir Pada Peringatan Harjad ke-63 Barsel

Wednesday, 21 September 2022 | 5:25 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 3

Buntok ,(METROKalteng.com) – Bupati Barito Utara (Barut), H Nadalsyah dan Bupati Murung Raya (Mura), Perdie M. Yoseph turut hadir pada moment peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-63 Kabupaten Barito Selatan (Barsel) di Buntok, Rabu (21/9/2022).

Dalam rangkaian upacara peringatan ini kegiatan langsung dipimpin oleh Pj Bupati Barsel, Lisda Arriyana yang juga dihadiri oleh Wakil Ketua II DPRD Provinsi Kalteng, H Jimmy Carter, Asisten Sekda Provinsi Kalteng, unsur FKPD dan pejabat lingkup Pemkab Barsel, perwakilan Bupati/Walikota se Kalteng, peserta upacara dan sejumlah tamu undangan.

Rangkaian upacara peringatan Hari Jadi ke-63 Kabupaten Barito Selatan dengan mengusung thema “Bersinergi Menuju Kemandirian, Berakhlak untuk Keberkahan,” upacara tersebut dilaksanakan berlangsung tertib dan lancar.

Sementara itu, Pj Bupati Barsel, Lisda Arriyana, membacakan sambutan tertulis Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran mengatakan, bahwa dalam pencapaian prestasi Kabupaten Barito Selatan. “Capaian pembangunan harus tetap dipertahankan dan dilanjutkan,” sebut Pj Bupati Barsel Lisda Arriyana.

Selain itu dilaporkan juga bahwa Kabupaten Barsel dinilsi mampu menjaga dan mengendalikan inflasi,khususnya di Kabupaten Barito Selatandan Kalteng pada umumnya.

Pada moment Hari Jadi ke-63 Barsel ini Bupati Barut, H Nadalsyah mengucapkan Selamat Hari Jadi ke-63 Kabupaten Barito Selatan. “Semoga Kabupaten Barsel yang telah berusia 63 tahun semakin maju dan mandiri seperti kabupaten lainnya yang telah maju ditanah air,” pungkas H Nadalsyah.

Kemudian Bupati Nadalsyah berharap agar Kabupaten Barsel dengan kabupaten lainnya mampu dan bisa mengendalikan inflasi didaerah masing-masing.

“Mudah-mudahan kita d semua dapat dan mampu untuk mengendalikan inflasi di Kalteng, dengan inflasi yang rendah dan stabil merupakan prasyarat pertumbuhan meningkatan kesejahteraan masyarakat secara luas,” harap Bupati H Nadalsyah.

Pasca peringatan Harjad ke-63 Barsel, Bupati Barut menerima suguhan panginan sukuk simpan perayaan dan sekaligus menghadiri acara Ramah Tamah Peringatan Hari Jadi ke 63 Kabupaten Barsel yang difokuskan bertempat di aula Serbaguna Kantor Bupati Buntok.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889