METROKalteng.com
NEWS TICKER

Anggota DPRD Barsel, Nurul Hikmah Ajak Masyarakat Manfaatkan Program Promosi Produk Unggulan Disperindagkop dan UMKM Barsel

Monday, 31 October 2022 | 2:36 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 1

Buntok, (METROKalteng.com) –  Anggota DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Nurul Hikmah, mengajak masyarakat untuk memanfaatkan dengan baik program promosi produk unggulan yang dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM (Disperindagkop dan UMKM).

“Agar masyarakat terutama para pelaku IKM dan UKM ini bisa menangkap dengan baik program pemerintah tersebut,” ucap Nurul, Senin (31/10/2022).

Menurut wakil rakyat ini, program ini sangat bagus, semoga terus berlanjut dan rutin dilaksanakan. Karena sangat baik dan sangat membantu pertumbuhan IKM dan UKM yang ada di daerah kita cinta ini.

dikatakannya, komitmen Pemkab Barsel yang terus membantu pertumbuhan Industri Kecil Menengah (IKM) dan Usaha Kecil Menengah (UKM) melalui program promosi produk unggulan merupakan hal yang perlu di apresiasi.

Dia berharap, program ini bisa juga dijadikan wadah berkomunikasi oleh para pelaku usaha tersebut, untuk saling bertukar gagasan dan ide serta membahas kekurangan dan kelebihan dari produk dan cara pemasaran masing-masing.

“Semoga program ini bisa benar-benar menjadi wadah bagi para pelaku IKM dan UKM yang ada di Barsel. Supaya bisa menjadi lebih baik dan pemasaran produknya bisa menjangkau wilayah yang lebih luas lagi,” harapnya. (Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889