METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kepala SPN Polda Kalteng Kalteng Cek Sikap Tampang Siswa Diktukba Polri Di Polres Kapuas

Thursday, 4 February 2021 | 7:00 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 170

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Sebanyak 29 Siswa Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2020/2021 SPN Polda Kalteng mengikuti kegiatan kunjungan kerja Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro, M.M., yang didampingi PJU Polda Kalteng yaitu Dirbinmas, Dirsamapta, Dirlantas, Kabidpropam dan Ka SPN Polda Kalteng.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Ka SPN Polda Kalteng AKBP Eka Djunaedi, S.Sos, S.I.K. melakukan pengecekan sikap tampang siswa SPN Polda Kalteng yang selama ini melakukan pembelajaran di bawah pengawasan Polres Kapuas.

“Sebanyak 29 siswa diktukba polri saat ini melaksanakan pembelajaran di Polres Kapuas, di mana mereka dapat mempelajari apa saja yang dilaksanakan oleh Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat,” sebut Kabag Sumda Polres Kapuas Kompol Sudirman mewakili Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, S.I.K., M.Si.

“Pemeriksaan sikap tampang/gampol, kesiapan dan kerapian penampilan Siswa dalam rangka membentuk pribadi yang tegas dan lugas serta untuk memberikan penekanan kepada Siswa pentingnya melaksanakan disiplin selama pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh ini,” jelas Ka SPN AKBP Eka Djunaedi, S.Sos, S.I.K. saat memberikan arahan kepada para siswa.

“Tetap jaga kesehatan, konsumsi makanan bergizi agar imunitas tetap terjaga. Walaupun melaksanakan pendidikan dari rumah dikarenakan pandemi Covid-19 ini, saya menghimbau kepada para siswa untuk sungguh-sungguh mengikuti pendidikan yang diberikan oleh pendamping di Polres Kapuas,” ujar Ka SPN. (Margareth/red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889