METROKalteng.com
NEWS TICKER

Program Bantuan Sosial Pangan Bertujuan Mengurangi Beban Pengeluaran KPM

Thursday, 3 October 2019 | 8:51 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 7

Gunung Mas, (METROKalteng.com) – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, melalui Dinas Sosial Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menggelar acara “Launching” Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bertempat di Aula Tampung Penyang Kuala Kurun, Rabu (02/10/2019).

Bupati Gumas Jaya Samaya Monong, SE., M.Si mengatakan, program bantuan sosial pangan yang bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran KPM dalam kategori masyarakat berpenghasilan rendah.

Ia juga berharap agar salah satu program unggulan yang ingin dicapai adalah upaya penanggulangan kemiskinan daerah dan meningkatkan pelayanan dan rehabilitasi kesejahteraan sosial.

Untuk mewujudkan hal tersebut tentu saja diperlukan kebijakan dan langkah strategis yang mengarah pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Kami sampaikan terima kasih serta penghargaan dalam hal ini Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah, sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Pusat atas perhatian dan dukungannya kepada Kabupaten Gunung Mas.

Terkait BPNT besar harapan kami agar semua masyarakat yang masih dalam kategori yang berpenghasilan rendah pra sejahtera bisa lebih baik lagi,”ucap jaya.

Sementara, Asisten I Drs. Ambo Jabar, M.Si mengatakan, maksud dari pelaksanaan Launching BPNT ini adalah sebagai tanda dimulai pelaksanaan penyaluran bantuan pangan non tunai di Kabupaten Gumas tahun 2019.

“Tujuannya adalah untuk informasikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bahwa bantuan beras sejahtera (rastra) yang selama ini telah diterima akan digantikan dengan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT),” katanya

Bantuan sosial pangan yang akan disalurkan ke depan dalam bentuk non tunai dari pemerintah kepada KPM melalui mekanisme uang elektronik dalam bentuk kartu bekerja sama dengan Bank penyalur (dalam hal ini oleh bank BRI).

“Jumlah data KPM di Kabupaten Gumas tahun 2019 berjumlah total sebanyak 2.623 KPM sebagai penerima program BPNT dan tersebar di 12 Kecamatan,” Jelasnya.(Red-MK)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889