METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kadis PUPR Barut: Pembangunan Jalan Dan Jembatan Desa Sikan Bakal Dilanjutkan 2021 Ini

Thursday, 11 February 2021 | 5:36 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 12

Muara Teweh,(METROKalteng.com) – Pembangunan akses jalan dan jembatan desa menuju ke Sikan, kecamatan Montallat, Kabupaaten Barito Utara (Barut), Kalimaantaaan Tengah Kalteng (Kalteng) bakal dilanjutkan sesuai rencana, hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Barut, M Imam Topik kapada wartawan melalui sambungan telepon seluler, Kamis (11/02/2021).

Menurut Kadis PUPR Barut, M Imam Topik realisasi terhadap perampungan proyek swakelola Unit Pemeliharaan Rutin (UPR) tengah menghadapi kendala, karena pada saat ini masih memasuki musim penghujan, sehingga mobilisasi material belum bisa dilakukan lantara kondisi jalan dalam kondisi berlumpur, jika dipaksakan kendaraan truk pengangkut bahan material berupa koral, pasir batu split dan bahan kebutuhan lainnya tidak mampu menembus akses jalan yang masih dalam keadaan rusak.

“Kami akan lanjutkan proyek swakelola UPR dari Dinas PUPR Barut pada tahun 2021 ini, sambil menunggu kondisi cuaca dalam keadaan normal dalam artian tidak dalam kondisi hujan, sehingga untuk memobilisasi sarana dan prasarana pendukung pembangunan jalan dan jembatan tersebut bisa berjalan sesuai harapan, untuk itu masyarakat sebagai pengguna jalan bisa bersabar,” tukas M Imam Topik.

Dikatakannya, bahwa pada tahun 2020 lalu pembangunan proyek swakelola UPR berasal dari Dinas PUPR Barut untuk sementara dihentikan, karena cuaca tidak mendukung untuk mengangkut sejumlah kebutuhan material untuk realisasi perampungan proyek jalan dan jembatan tersebut.

Selain itu, lanjut M Imam Topik, kendala yang dialami guna melanjutkan proyek tersebut adalah adanya pemangkasan dana pada Dinas PUPR untuk penanganan percepatan penyebaran wabah Covid-19 di Kabupaten Barut, sehingga juga pendanaan mengalami defisit, sehingga proses lanjutan program pembangunan jalan dan jembatan menjadi terkendala .(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889